Friday 14th of June 2024

Mengenal Bisnis Franchise Autopilot yang Lagi Rame: Pengertian, Cara Kerja, dan Sistem Pembagian Keuntungannya

×

Mengenal Bisnis Franchise Autopilot yang Lagi Rame: Pengertian, Cara Kerja, dan Sistem Pembagian Keuntungannya

--

Pengertian Bisnis Autopilot

Dalam dunia franchise sendiri terdapat dua konsep berbeda yang harus kamu pahami juga sebagai pelaku bisnis. Yakni franchise regular, serta bisnis franchise autopilot.

Untuk sistem franchise regular, pihak mitra akan mengelola seluruh kegiatan operasional, serta manajemen dari outlet mereka mulai dari awal berdiri. Sebaliknya, sistem bnisnsi franchise autopilot sendiri artinya, pihak franchisor atau pemilik franhcise, akan membantu mitra dalam pengelolaan bisnis baik itu operasional, ataupun manajemen. Sehingga, mitra hanya menerima uang bagi hasil saja dari bisnis tersebut.

Kelebihan dan Kekurangan Bisnis Autopilot


Dengan bisnis ini Kamu tidak perlu hadir ke kantor atau tempat transaksi jual dan beli berlangsung. Pasalnya karyawan sudah menangani urusan tersebut.

Jika berbisnis menggunakan sistem ini, kamu bisa mengalokasikan waktu untuk fokus pada urusan lain, seperti menyusun strategi bisnis di masa depan, berinovasi, dan sebagainya.

Namun bisnis autopilot adalah jenis usaha yang memiliki kekurangan tersendiri, di mana untuk menjalankannya perlu dilakukan dengan dukungan strategi dan kondisi finansial stabil.

Baca juga: Franchise Solaria: Harga Terbaru 2023, Syarat dan Cara Daftar Kemitraannya

Baca juga: Cara Franchise Sabana Tahun 2023: Langkah-langkah, Nomor Telepon, dan Kisaran Harga

Baca juga: Masih Ragu Join? Inilah Keutungan Daftar Franchise Holland Bakery Beserta Menu Andalannya!

Cara Membuat Bisnis Autopilot

1. Bangun Tim yang Kuat

Langkah pertama dalam membuat bisnis autopilot adalah membangun tim yang kuat. Pasalnya, bisnis autopilot ini memerlukan tim yang solid dan dapat dipercaya.

2. Jalin Komunikasi yang Baik

Sudah menjadi pengetahuan umum bahwa komunikasi bisnis yang baik akan membantu kelancaran kegiatan usaha. Demikian juga dalam menjalankan bisnis autopilot. Komunikasi ini akan membantu pemilik bisnis untuk mengetahui dengan mudah bagaimana jalannya kegiatan usaha dari karyawan.

3. Terapkan Standar Operasional Prosedur

Tahapan berikutnya dalam cara membuat bisnis autopilot adalah menerapkan Standar Operasional Prosedur (SOP). Adanya SOP ini bisa membantu mengarahkan bagaimana karyawan harus melakukan pekerjaannya sesuai standarisasi yang ditetapkan pemilik bisnis.

4. Lakukan Manajemen Keuangan Bisnis dengan Baik

Manajemen keuangan dalam bisnis autopilot adalah hal yang penting. Sebab, bisnis autopilot sendiri dibangun berlandaskan pada kondisi keuangan yang stabil. Laporan keuangan tersebut nantinya akan sangat bermanfaat dalam memberi gambaran terkait kondisi finansial bisnis.

Sumber:

UPDATE TERBARU