Monday 6th of May 2024

Jadwal Keberangkatan Bus Pelita Indah PP Terbaru 2023, Via Tol Full Service dengan Berbagai Fasilitas!

×

Jadwal Keberangkatan Bus Pelita Indah PP Terbaru 2023, Via Tol Full Service dengan Berbagai Fasilitas!

--

ASCOMAXX.com - Pada pembahasan kali ini kami akan membagikan informasi terkait dengan jadwal keberangkatan bus Pelita Indah PP terbaru yang bisa kalian simak dalam rangkuman dibawah. Jadwal berikut ini telah update dan bisa kalian simak daftarnya berikut.

Bus tetap menjadi salah satu pilihan utama dalam dunia transportasi umum hingga saat ini. Daya tarik bus terletak pada kemudahan akses yang ditawarkannya, yang sangat dihargai oleh berbagai kalangan masyarakat.


Harga tiket yang terjangkau membuat bus tetap menjadi favorit bagi banyak orang, terutama bagi mereka yang ingin melakukan perjalanan dengan anggaran terbatas.

Baca juga: Harga Tiket Bus Budiman TASIKMALAYA ke BEKASI Semua Jadwal Terbaru 2023, Bisa Reservasi di Kontak Ini!

Baca juga: Ukuran Piston Motor Honda dan Yamaha, Sangat Penting Untuk Kinerja Mesin Motormu!

Baca juga: Jadwal Keberangkatan Bus PO Sahabat November 2023, Lengkap Beberapa Kota Tujuan!

Ketersediaan rute yang luas dan fleksibel juga menjadikant bus sebagai pilihan yang sangat praktis dalam menjelajahi berbagai tujuan, baik di perkotaan maupun pedesaan.

Bus memiliki peran penting dalam menghubungkan komunitas, mengakomodasi mobilitas penduduk, dan membantu mewujudkan konektivitas antarwilayah, menjadikannya salah satu sarana transportasi yang tak lekang oleh waktu.

Tentang Bus Pelita Indah

Bus Pelita Indah berpusat di Surondakan, Trenggalek, dan telah menjadi salah satu nama legendaris dalam dunia transportasi. Alasannya adalah bus ini telah melayani penumpang selama waktu yang sangat lama.

Sebelum tahun 2010, PO Pelita Indah memang sangat populer sebagai moda transportasi umum di Jawa Timur, terutama dengan penawaran kelas ekonomi. Meskipun sempat mengalami penurunan popularitas dan vakum selama beberapa tahun, perusahaan bus ini tampaknya berusaha untuk kembali meraih kejayaannya dalam industri transportasi.

Upaya ini termasuk peluncuran armada-armada baru yang siap digunakan dan peningkatan fasilitas-fasilitas di dalam bus. Sejak tahun 2021, bus Pelita Indah kembali menyediakan jasa transportasi. Seperti biasa, bus ini mengoperasikan rutenya dari Surabaya ke Tulungagung dan Trenggalek.

Jadwal Bus Pelita Indah Surabaya Trenggalek PP Via Tol dan Non Tol

Dikarenakan bus ini beroperasi setiap hari, kalian dapat menggunakannya kapan saja sesuai kebutuhan. Jadwal keberangkatan bus Pelita Indah di setiap terminal bisa bervariasi, jadi disarankan untuk mencari informasi terkini jauh-jauh hari sebelum perjalanan.

Namun, mereka melayani penumpang setiap hari, dari pukul 00.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB. Dengan frekuensi keberangkatan sekitar setiap 30 menit, berikut adalah jadwal bus Pelita Indah terbaru untuk tahun 2023.

Jadwal Keberangakatan  Trenggalek - Surabaya Via Tol Panjang

Keberangkatan dari Trenggalek Keberangkatan dari Tulungagung Keberangkatan Surabaya
03.31 04.37 07.10
09.24 10.30 09.04
10.17 11.21 16.06
12.33 13.36 16.33

Jadwal Keberangakatan Trenggalek - Surabaya via Jombang Mojokerto

Keberangkatan dari Trenggalek

Keberangkatan dari Tulungagung

Keberangkatan dari Surabaya

02.47 03.48 05.10
07.15 08.12 06.40
10.26 11.31 10.30
17.05 18.07 14.28

Jadwal Keberangakatan Trenggalek Surabaya – Bigbus – Bus Besar

Keberangkatan dari Trenggalek Keberangkatan  dari Tulungagung Keberangkatan dari Surabaya
15.48 16.54 04.11
19.00 20.07 08.55

Tips Nyaman Perjalanan Jarak Jauh Dengan Bus 

1. Pastikan Kesehatan Tubuh dalam Keadaan Optimal

Saat berencana untuk melakukan perjalanan jarak jauh, baik dengan bus maupun moda transportasi lainnya, menjaga kondisi fisik yang prima sangat penting. Hal ini tidak hanya berlaku untuk masa pandemi, melainkan juga sebagai etika perjalanan yang baik.

Kondisi kesehatan yang baik akan membuat pengalaman perjalanan kalian lebih nyaman dan menghindari gangguan seperti batuk atau demam yang bisa mengganggu penumpang lain.

Sumber:

UPDATE TERBARU