Sunday 12th of May 2024

Viral Klitih di Tulungagung Buat Warga Makin Resah, Polisi: Kabar Itu Kami Pastikan Hoaks

×

Viral Klitih di Tulungagung Buat Warga Makin Resah, Polisi: Kabar Itu Kami Pastikan Hoaks

--

Namun, pihaknya menggelar patroli skala besar dan penyekatan di sejumlah ruas jalan sejak dua hari terakhir ini. Mujiatno menyebut, hal ini dilakukan untuk memberi rasa aman dan menjaga kondusifitas sekaligus meminimalkan potensi aksi yang tidak diinginkan.

Baca juga: Link Video Museum Mantan Guru dan Pelajar di Carenang Viral Medsos, Langsung Jadi Buruan Warganet


Baca juga: Viral! Video Asusila Mantan Guru dan Pelajar Mts di Carenang, Polisi: Masih dalam Penyelidikan

Baca juga: Profil Biodata Gus Nabil Ketua Pagar Nusa 2017-2022: Riwayat Pendidikan dan Organisasi

“Patroli skala besar merespon keresahan masyarakat atas maraknya isu klitih akhir-akhir ini. Kami bersama TNI menyisir tempat-tempat rawan tindak kriminal,” terang Mujiatno.

Razia dan patroli dilakukan dengan melakukan penyekatan dan pemeriksaan barang bawaan pengguna jalan. Hasilnya sejauh ini, belum ditemukan kebenaran informasi soal keberadaan klitih di Tulungagung seperti yang sudah tersebar massif di masyarakat.

Soal rekaman video adanya kelompok klitih berboncengan motor pada malam hari sambil mengacung-acungkan benda mirip sajam, pihaknya memastikan itu hoaks.

Selanjutnya untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, kepolisian meminta masyarakat memanfaatkan jalur Hallo Kapolres yang bisa dihubungi melalui WhatsApp, dengan laporan itu diharapkan polisi bisa segera melakukan tindakan ketika ada aktivitas meresahkan di wilayah hukum Polres Tulungagung.

Sumber:

UPDATE TERBARU