Wednesday 12th of June 2024

Kumpulan Pantun Pembukaan Acara dan Menjawab Salam Itu Wajib, Bisa Untuk Mencairkan Suasana!

×

Kumpulan Pantun Pembukaan Acara dan Menjawab Salam Itu Wajib, Bisa Untuk Mencairkan Suasana!

--

ASCOMAXX.com - Pada saat pembukaan acara ucapan salam tentu harus dilakukan, supaya lebih menarik, kalian bisa menggunakan pantun untuk membuka acara yang mengandung nasehat jika menjawab salam wajib. Berikut kumpulan pantun yang bisa kalian gunakan.

Pantun sendiri merupakan jenis puisi yang terdiri dari empat baris dalam satu bait. Pantun ini biasanya berbentuk a-b-a-b, di mana baris kedua dan keempat berima, sementara pada baris pertama dan ketiga tidak berima. Pantun ini lebih sederhana daripada puisi.


Pantun juga bentuk puisi yang fleksibel dan dapat diimprovisasi. Seorang penulis pantun dapat membuat pantun dengan tema apa pun yang diinginkan. Misalnya, pantun cinta, pantun alam, atau pantun humor. Hal ini memungkinkan pantun menjadi sarana kreativitas dan ekspresi diri yang tidak terbatas.

Pantun umumnya mengandung unsur humor, perumpamaan, dan pesan moral. Tradisi pantun sudah ada sejak lama dan masih populer digunakan dalam berbagai acara, seperti perayaan, pertemuan, atau hanya untuk hiburan semata.

Baca juga: Contoh Pantun Penyemangat Kerja Penuh Motivasi, Bisa Langsung Bangkitakan Ambisi!

Baca juga: Contoh Parikan 2 dan 4 Baris dalam Bahasa Jawa, Maknanya Sama Dengan Pantun!

Baca juga: 10+ Rekomendasi Pantun Perpisahan Sekolah Sedih, Lucu, dan Bermakna: Cocok Kamu Gunakan Untuk Caption Medsos

Kumpulan Pantun Menarik

Pantun pembuka acara  dan menjawab salam wajib ini digunakan pada awal acara, Hal ini tentu untuk menarik pendengar dan menjadikan suasana lebih santai kembali. Seperti berikut ini, beberapa kumpulan pantun yang bisa kalian gunakan:

Pantun Pembuka Acara

Mentari terbit belumlah tinggi
Jalan sendiri menunggu pacar
Assalamualaikum selamat pagi
Semoga acara ini berjalan lancar.

Tebing tinggi di atas gunung
Merapi hati-hati bila sedang mendaki
Hidup ini tak bisa diulangi
Mari kita mulai saja acara ini

Badan kekar umurnya tua
Bawa pedang bukanlah petani
Apa kabar hadirin semua
Selamat datang di acara ini.

Berlibur ke Tanjung Pinang naik kapal selam
Nunggunya di pinggir dermaga
Ketika ada yang mengucap salam
Harap dijawab dengan lantang dan bertenaga

Sumber:

UPDATE TERBARU