Rekomendasi Merek Cat Tembok 5 Kg Interior dan Eksterior Terbaik, Paling Unggul di Pasaran!
--
ASCOMAXX.com - Cat tembok memiliki berbagai ukuran dan juga merek, tentu setiap merek memiliki keunggulan dan kelemahan masing-masing sesuai dengan harga yang diberikan. Berikut ini rekomendasi merek cat tembok 5 Kg untuk ekterior dan interior.
Cat tembok sendiri merupakan jenis cat yang dirancang khusus untuk digunakan pada permukaan dinding dalam atau luar sebuah bangunan. Meskipun kedua jenis cat tersebut memiliki tujuan yang sama, yaitu memberikan lapisan proteksi dan estetika pada dinding, hanya berbeda pada formulasi dan penggunaannya.
Pilihan warna untuk cat tembok saat ini juga sangat bervariasi, yang memudahkan untuk menyesuaikannya dengan tema atau suasana ruangan. Selain itu, cat tembok juga biasanya memiliki bahan yang lebih ramah lingkungan dan rendah VOC (volatile organic compounds) untuk menjaga kualitas udara di dalam ruangan.
Ketika akan mewarnai dinding interior atau eksterior, penting untuk memilih cat yang sesuai dengan kebutuhan dan lingkungan di mana cat tersebut akan digunakan. Seperti memperhatikan kualitas cat sesuai dengan merknya. Berikut beberapa rekomendasi cat tembok yang bisa kalian gunakan.
Baca juga: Kelebihan dan Kekurangan Kanopi Baja Ringan Untuk Rumah, Penting Jadi Bahan Pertimbangan!
Baca juga: Kumpulan Desain Pintu Minimalis 2 Pintu Terbaru, Tampilan Mewah Bikin Rumah Elegan!
Baca juga: Gambar Motif Kaca Jendela Minimalis, Makin Cantik Cocok Untuk Rumah Baru Kamu!
Cara Penggunaan Cat Tembok
Memahami instruksi penggunaan sangatlah penting, terutama dalam penggunaan cat tembok berukuran 5 kg. Hal ini bertujuan untuk memastikan hasil pengecatan mencapai potensi maksimal. Kalian dapat mengikuti beberapa langkah berikut:
1. Membersihkan debu dari permukaan tembok, mengeringkannya, dan menghilangkan jamur apabila ada yang menempel.
2. Jika akan melakukan pengecatan pada tembok baru, pastikan tembok tersebut telah mengering sepenuhnya. Namun, jika tembok sudah lama dan masih memiliki daya lekat yang baik, kalian bisa langsung menerapkan lapisan cat baru.
3. Melakukan proses amplas pada tembok untuk menghilangkan sisa cat lama yang mungkin telah terkelupas.
4. Campurkan air dengan cat dalam proporsi sekitar 20% pada lapisan pertama dan 10% pada lapisan kedua. Kepadatan kuas juga memiliki pengaruh terhadap kelancaran pengecatan dan kemampuan penyebaran cat.